Morgan Beller adalah sosok yang diyakini oleh komunitas blockchain sebagai penginisiasi mata uang crypto Libra milik Facebook.  Dia merupakan satu-satunya sosok di facebook yang menginisiasi blockchain sebelum kedatangan Marcus dan Weil. Beller menghabiskan waktu yang cukup lama untuk merintis penelitian ini. Dia juga yang mempertemukan orang orang yang berkompenten di bidang blockchain dengan Facebook.

Siapa Sebenarnya Morgan Beller?

Morgan Beller menyelesaikan kuliahnya di Cornell University dibidang sains khusunya ilmu statistik pada tahun 2010 sampai dengan 2013. Pada tahun yang sama dia menamatkan kuliahnya di Cornell University, dia bekerja disalah satu ecommerce yang cukup terkenal Ebay.  Karir pekerjaan Beller dimulai pada tahun 2011, ketika dia bergabung dengan TechCrunch Disrupt NYC. Kemudian pada Bulan September Tahun 2013 di bekerja di Andreessen Horowitz. Di perusahan ini Beller membantu untuk menangani perusahaan startup yang belum terkenal.

Selanjutnya pada April  2016 Beller bergabung dengan medium.com yang berlokasi di San Fransisco sebagai Corporate Development and Strategy.
Sampai dengan saat ini sudah 2 tahun 3 bulan dia bergabung dengan Facebook. Posisi awalnya adalah corporate development, kemudian dia ikut membidangi strategi blockchain dan saat ini dia sebagai Head of Strategy Calibra.

Libra, Seperti Apa Masa Depannya?

Libra merupakan mata uang crypto facebook. Dalam profil linkedin, Morgan Beller menyebutkan dirinya sebagai CO-Creator dari Libra. Sebenarnya apasih Libra itu? dalam akun resmi libra, mereka mengklaim bahwa Libra merupakan mata uang global yang sederhana. Jadi peran mereka adalah mendorong inklusi keuangan secara global dan bukan merupakan ancaman bagi intitusi keuangan yang sudah ada.

Libra sendiri akan diluncurkan oleh Facebook pada tahun 2020 dalam bentuk ewallet dengan nama Calibra. Calibra nantinya akan dapat diakses oleh pengguna Facebook, Whatapp, dan instagram. Kedepannya Calibra merupakan suatu entitas yang dikelola secara mandiri dan terpisah dari facebook. Pengelolaa Calibra sendiri disebut Libra Asosiation. Pada saat ini didalam Libra assosiation terdapat perwakilan dari Visa, Uber dan Andreessen Horowitz.

Kedepannya, akan semakin banyak entitas atau perusahaan yang bergabung dengan Libra, seperti paypal, Ebay, Spotify dan lain-lain. Kedepannya diharapkan ada 100 perusahaan yang bergabung dengan Libra Assosiation.  Yang dapat diharapkan untuk perkembangan Libra dan Libra Assosiation adalah bagaimana mereka dapat bekerjasama dengan otoritas keuangan masing-masing negara dan mendeklarasikan peraturan perundangan terkait dengan uang digital dan implikasi pajak didalamnya.